6 Perayaan yang Dilakukan Rasulullah saat Hari Raya

Hari ini telah memasuki hari raya Idul Fitri, sebagian masyarakat telah membentuk tradisi dan budaya yaitu mudik atau pulang kampung untuk bersilaturahim dengan sanak keluarga. Momen tersebut sebagai perayaan 1 tahun sekali.

Dalam suasana seperti ini, ada baiknya kita membayangkan bagaimana Rasulullah SAW merayakan hari raya yang jatuh pada satu Syawal itu. Apa saja yang dilakukan Rasulullah di hari kemenangan umat Islam itu?

Merujuk buku How Did the Prophet & His Companions Celebrate Eid?, Rasulullah dan umat Islam pertama kali menggelar perayaan hari raya Idul Fitri pada tahun kedua Hijriyah (624 M) atau usai Perang Badar.
 

Dari beberapa riwayat disebutkan bahwa ada beberapa hal yang dilakukan Rasulullah untuk menyambut dan merayakan hari Idul Fitri.

Pertama, Takbir.

Diriwayatkan bahwa Rasulullah mengumandangkan takbir pada malam terakhir Ramadlan hingga pagi hari satu Syawal. Hal ini sesuai dengan apa yang difirmankan Allah dalam Al-Qur’an surat Al-Baqarah ayat 185: Dan hendaklah kamu sempurnakan bilangan puasa serta bertakbir (membesarkan) nama Allah atas petunjuk yang telah diberikan-Nya kepadamu, semoga dengan demikian kamu menjadi umat yang bersyukur.

Kedua, Memakai Pakaian Terbaik.

Pada hari raya Idul Fitri, Rasulullah mandi, memakai wangi-wangian, dan mengenakan pakaian terbaik yang dimiliki. Kisah ini terekam dalam hadist yang diriwayatkan Al-Hakim.

Ketiga, Makan sebelum Shalat Id.

Salah satu hari yang diharamkan berpuasa adalah hari raya Idul Fitri. Bahkan, dalam kitab-kitab fiqih disebutkan bahwa berniat tidak puasa pada saat hari Idul Fitri itu pahalanya seperti orang yang sedang puasa di hari-hari yang tidak dilarang. 

Sebelum shalat Idul Fitri, Rasulullah biasa memakan kurma dengan jumlah yang ganjil; tiga, lima, atau tujuh. Dalam sebuah hadist disebutkan bahwa: Pada waktu Idul Fitri Rasulullah tidak berangkat ke tempat shalat sebelum memakan beberapa buah kurma dengan jumlah yang ganjil. (HR. Ahmad dan Bukhari) 

Keempat, Shalat Idul Fitri.

Rasulullah menunaikan shalat Idul Fitri bersama dengan keluarga  dan sahabat-sahabatnya –baik laki-laki, perempuan, atau pun anak-anak. Rasulullah memilih rute jalan yang berbeda ketika berangkat dan pulang dari tempat dilangsungkannya shalat Idul Fitri.  Rasulullah juga mengakhirkan pelaksanaan shalat Idul Fitri, biasanya pada saat matahari sudah setinggi tombak atau sekitar dua meter. Hal ini dimaksudkan agar umat Islam memiliki waktu yang cukup untuk menunaikan zakat fitrah.

Kelima, Mendatangi Keramaian.

Suatu ketika saat hari raya Idul Fitri, Rasulullah menemani Aisyah mendatangi sebuah pertunjukan atraksi tombak dan tameng. Bahkan saking asyiknya, sebagaimana hadist riwayat Ahmad, Bukhari dan Muslim, Aisyah sampai menjengukkan (memunculkan) kepala di atas bahu Rasulullah sehingga dia bisa menyaksikan permainan itu dari atas bahu Rasulullah dengan puas. 

Keenam, Mengunjungi Sahabat.

Tradisi silaturahim saling mengunjungi saat hari raya Idul Fitri sudah ada sejak zaman Rasulullah. Ketika Idul Fitri tiba, Rasulullah mengunjungi rumah para sahabatnya. Begitu pun para sahabatnya. Pada kesempatan ini, Rasulullah dan sahabatnya saling mendoakan kebaikan satu sama lain. Sama seperti yang dilakukan umat Islam saat Syawal, ada baiknya mendatangi ke tempat sanak famili dengan saling mendoakan.


https://jatim.nu.or.id/keislaman/6-perayaan-yang-dilakukan-rasulullah-saat-hari-raya-VlmeV

Author: Zant