Temanmu adalah yang Datang di Kala Sulit

Sungguh menarik kisah orang kaya baru (OKB) yang satu ini, bagaimana tidak?, dahulu sebelum ia sukses menjadi orang kaya, tidak sedikit orang yang memandangnya dengan sebelah mata, jangankan mau bersahabat dengannya, mendekatpun enggan.

   
Namun dalam perjalanannya, setelah ia menjadi orang kaya baru (OKB) banyak orang yang mendekat lalu mengamini apa yang ia ucapkan, dan tidak sedikit pula orang yang ingin bermitra dengannya agar mendapatkan gula-gula. Memang begitulah kata pepatah ‘ada gula ada semut’.

   
Teman sejati sesungguhnya dapat dilihat dari ketulusan pertemannannya di kala waktu sempit.

مَوَدَّةُ الصَّدِيْقِ تَظْهَرُ وَقْتَ الضِّيْقِ

Artinya: Kasih sayang/ketulusan teman tampak pada waktu kesempitan.

Penulis: H Ahmad Niam Syukri Masruri


https://jateng.nu.or.id/taushiyah/temanmu-adalah-yang-datang-di-kala-sulit-sHLva

Author: Zant