Temanggung, NU Online Jateng
Karya ilmiah yang ditulis mahasiswi Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Institut Islam Nahdlatul Ulama (Inisnu) Temanggung atas nama Nur Rira Febriyani berhasil lolos dan diterbitkan pada jurnal internasional terindeks Scopus Quartile 3 (Q3).
Rektor Inisnu Temanggung Muh Baehaqi mengatakan, karya ilmiah itu berjudul Game Visual Novel Kizzugemu Melalui Platform Tyranobuilder ditulis dalam bentuk skripsi. Atas prestasi ini Nur Rira Febriyani mendapat penghargaan dari Inisnu Temanggung.
“Ini prestasi tingkat internasional yang membanggakan, kami ucapkan selamat kepada Nur Rira Febriyani yang hari ini juga wisuda,” kata Baihaqi dalam upacara Wisuda Sarjana (S1) XXVIII Inisnu Temanggung Angkatan II Tahun 2022 berlangsung di Gedung Pemuda Temanggung, Selasa (11/10/2022).
Dikatakan, selain itu dalam wisuda kali ini Nur Rira Febriyani tercatat sebagai wisudawan yang tercepat dalam menyelesaikan studinya di Inisnu Temanggung.
“Atas prestasinya yang bersangkutan mendapatkan Hak Kekayaan Intelektual (HaKI) dari Dirjen Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM RI dan artikel ilmiah hasil skripsinya berhasil lolos dan terbit di Jurnal Internasional Terindeks Scopus Q3 dengan judul ‘Game Innovation: a Case Study Using The Kizzugemu Visual Novel Game with Tyranobuilder Software in Elementary School’,” terangnya.
Ditambahkan, artikel Nur Rira Febriyani ditulis bersama dua dosen pembimbingnya yaitu Hamidulloh Ibda dan Muhammad Fadloli Al-Hakim di Indonesian Journal of Electrical Engineering and Computer Science Volume 28 No 1 Oktober 2022.
“Prestasi ini tentu tidak bisa dicapai semua mahasiswa, karena jurnal terindeks Scopus sangat susah ditembus dan menjadi salah satu syarat dosen menjadi guru besar atau profesor ketika sudah memiliki jabatan akademik Lektor Kepala,” ucapnya.
Dijelaskan, dalam wisuda kali ini Anisa Rachma Agustina dari Prodi Pendidikan Agama Islam yang meraih IPK 3,94 ditetapkan sebagai wisudawan terbaik. Nur Rira Febriyani dan Anisa Rachma Agustina mendapatkan penghargaan dari kampus dan uang pembinaan dari Bank Syariah Indonesia (BSI).
Dalam siaran pers yang diterima NU Online Jateng, Ahad (16/10/2022) Wakil Rektor Hamidulloh Ibda menjelaskan, pada aspek pendidikan, mahasiswa nisnu saat ini semakin bermutu. Selain dipaksa untuk lulus delapan semester, mahasiswa selain bimbingan, karya skripsinya maksimal similarity (kesamaan) atau tingkat plagiasinya maksimal 35 persen yang dicek melalui aplikasi Turnitin.
Sebelum wisuda lanjutnya, mahasiswa juga wajib submit artikel hasil skripsi di jurnal nasional atau internasional. Maka jumlah artikel hasil riset mahasiswa minimal 1 mahasiswa 1 artikel di luar tugas perkuliahan.
“Pada aspek publikasi, mahasiswa Inisnu sejak 2021-2022 tercatat lebih dari 500 lebih artikel populer mahasiswa terpublikasikan di media massa dan ratusan artikel ilmiah di jurnal nasional dan internasional,” pungkasnya. (*)