Sosialisasikan Tahapan Pemilu, KPU Ponorogo Gandeng Media

Ponorogo, NU Online Jatim
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ponorogo menggelar rapat koordinasi. Hal tersebut juga sebagai sarana sosialisasi tahapan Pemilu 2024 dan peningkatan partisipasi masyarakat bersama stakeholder yang dipusatkan di hotel Maesa, Ahad (20/11/2022). 

Selain mendatangkan awak media, KPU juga mengundang pihak Polres, Kodim/0802, Kesbangpolinmas dan Ketua Bawaslu Ponorogo. Pada kesempatan itu, pelaksana harian (Plh) Ketua KPU Ponorogo, R Gaguk Ika Prayitna menyampaikan pentingnya bersinergi dengan media.

“Media tidak hanya penyampai informasi kepada publik terkait pemilihan umum, akan tetapi juga mengedukasi kesadaran masyarakat dan juga menangkal berita hoaks terkait pemilu yang paling vital,” katanya. 

Gaguk mengungkap selama proses tahapan kalau dibantu media, tugas menjadi ringan, karena media pasti menyampaikan secara balance dan valid sehingga masyarakat lebih percaya. Kemudian, saat ini KPU dalam masa tahapan Pemilu 2024 yang sudah dimulai sejak bulan Juli lalu.

“Kami telah melaksanakan tahapan untuk Pemilu 2024, yang diantaranya apa saja yang sudah dilakukan, apa yang sudah berjalan dan apa yang hampir dilaksanakan,” jelasnya.

Dirinya menambahkan satu tahapan yang telah dilaksanakan yaitu melakukan verifikasi keanggotaan partai politik, di samping mulai dilakukan seleksi PPK. Selanjutnya Gaguk memberikan kesempatan kepada awak media untuk memberikan masukan tentang komposisi daerah pemilihan atau dapil.

“Jadi teman-teman kalau punya argumentasi kongkrit tentang desain atau skenario pemyusunan daerah pemilihan bisa disampaikan ke kami,” tandasnya.
 


https://jatim.nu.or.id/matraman/sosialisasikan-tahapan-pemilu-kpu-ponorogo-gandeng-media-2Qolv

Author: Zant