Gempa Berkekuatan 6.4 Magnitudo Guncang Garut, Terasa hingga Banten

Garut, NU Online Jabar
Gempa bumi baru saja terjadi diwilayah Garut dan sekitarnya. Melalui websitenya, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkap gempa tersebut berkekuatan 6.4 Skala Ricther yang berlokasi 52 km Barat Daya Kabupaten Garut Jawa Barat, Sabtu (4/12) sore, tepatnya pada pukul 16.49 WIB.

BMKG juga menyebutkan, gempa yang terjadi di Garut tersebut tidak berpotensi Tsunami. Sebab, titik gempa tersebut berada di 118 kilometer kedalaman. 

“Info Gempa Mag:6.4, 03-Des-22 16:49:41 WIB, Lok:7.51 LS, 107.52 BT (52 km BaratDaya KAB-GARUT-JABAR), Kedlmn:118 Km #BMKG,” tulis pihak BMKG dalam website resminya.

Pihak BMKG juga menghimbau agar masyarakat perlu waspada dengan adanya gempa susulan yang mungkin terjadi.

Pantauan dari NU Online Jabar, gempa bumi yang bertitik di Garut tersebut bukan hanya dirasakan di Garut saja, tapi juga di sejumlah daerah di Jawa Barat seperti Bandung, Cianjur, Sukabumi, hingga Banten.

Pewarta: Muhammad Rizqy Fauzi

https://jabar.nu.or.id/garut/gempa-berkekuatan-6-4-magnitudo-guncang-garut-terasa-hingga-banten-owB2g

Author: Zant