Jepara, NU Online Jateng
Nahdlatul Ulama telah memasuki usia 1 Abad berdasarkan kalender qamariyah, hal ini bisa terjadi dengan mulus dan bertahan hingga kini tak lain dan tak bukan karena NU didirikan oleh para masyayikh NU yang juga wali Allah.
Mubaligh asal Kudus KH Adnan Kasogi yang hadir dalam pengajian umum yang diselenggarakan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kalinyamatan, Kabupaten Jepara menerangkan, jamiyah NU masih eksis hingga sekarang karena pendirinya wali Allah.
“Banyak organisasi yang pendirinya bukan wali sehingga tidak bertahan sampai sekarang,” terangnya.
Dikatakan, karena didirikan oleh wali Allah, pihaknya berpesan kepada nahdiliyin NU harus terus diuri-uri agar tetap bisa bertahan hingga hari kiamat kelak. “Dengan kita tetap berpegang teguh kepada NU dan ajaran-ajarannya, Insyaallah kita akan selamat dunia dan akhirat,” ucapnya.
Ketua MWCNU Kalinyamatan H Mufid menambahkan, di usia genap 100 tahun NU sudah memiliki banyak prestasi di antaranya berjasa untuk bangsa dan negara yakni pelopor kemerdekaan NKRI dan perdamaian dunia.
“Sehingga banyak negara Islam yang sedang kisruh mau belajar dengan NU karena tawasuth, tawazun, tasamuh, dan i’tidalnya,” tambahnya.
Polsek Kalinyamatan yang diwakili Sutrisno menyatakan bahwa NU banyak membantu kepolisian utamanya saat hari raya. “Banser pada saat hari raya ikut andil menjaga NKRI. Karena itu saya bangga karena saya juga lahir dari keluarga NU,” jelasnya.
Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka 1 abad NU dan haul massal itu dihadiri ratusan nahdliyin. Hadir Ketua PCNU Jepara KH Charis Rohman bersama jajaran pengurus di antaranya KH Muharror Afif, H Zainuri Toha, KH Nasrullah Huda, dan K Akhid Turmudzi. Hadir juga Pengurus MWCNU, Banom, dan Muspika Kalinyamatan.
Kontributor: Syaiful Mustaqim
https://jateng.nu.or.id/regional/nu-bertahan-hingga-seabad-karena-pendirinya-wali-d6zoB