Jombang, NU Online
Rais’ Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Miftachul Akhyar merasa berbahagia lantaran semua agenda untuk menyemarakkan Harlah 1 Abad NU sukses digelar. Demikian juga dengan acara Puncak Resepsi 1 Abad NU yang dipusatkan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur beberapa waktu lalu.
“Peringatan 1 Abad NU benar-benar sukses. Saya ingat (suasananya saat) ada di Mina atau di Arafah waktu itu,” katanya saat menyampaikan sambutannya pada Tasyakuran 1 Abad NU dan Doa untuk Muassis-Masyayikh NU di Pesantren Tebuireng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Kamis malam (16/2/2023).
Warga NU di berbagai daerah sangat antusias menghadiri puncak resepsi 1 Abad NU. Semula diasumsikan bahwa Nahdliyin yang hadir lebih dari 1 juta orang.
Pengasuh Pondok Pesantren Miftachus Sunnah, Surabaya ini tak menampik bahwa ada banyak warga NU yang akhirnya tidak bisa masuk ke Stadion Gelora Delta Sidoarjo. Animo warga NU memang tak dapat dibendung, karena 1 Abad NU adalah momentum istimewa yang hanya bisa terulang 100 tahun sekali.
“Saya sendiri hampir tidak bisa masuk, karena malam itu saya diberitahu bahwa mobil patwal sudah habis,” kenang Kiai Miftah, demikian ia kerap disapa.
Meski demikian, Kiai Miftah berterima kasih kepada segenap pihak yang sudah bekerja keras untuk menyukseskan semua rangkaian acara 1 Abad NU. Panitia menurutnya juga telah berupaya semaksimal mungkin memberikan fasilitas yang terbaik untuk warga NU yang tidak bisa masuk dengan menyediakan puluhan layar LED berukuran besar di sepanjang jalan menuju Stadion Gelora Delta.
“Meskipun mereka tidak bisa masuk, semuanya ceria. Mereka duduk di jalan, jadi zig-zag jalannya, tapi mereka tidak tampak wajah-wajah yang menyesali, semua ceria,” ujar Kiai Miftah.
Lebih lanjut, Kiai Miftach menceritakan bahwa hal yang membanggakan lagi, masyarakat di Sidoarjo ikut serta menyambut hangat kedatangan warga NU dari sejumlah penjuru. Tidak sedikit masyarakat sekitar yang memberikan makanan dan minuman cuma-cuma kepada jamaah resepsi puncak1 Abad NU, sebagian yang lain menyediakan tempat istirahat, dan hal lain yang menunjukkan persaudaraan begitu kuat.
“Apalagi laporan dari warga Sidoarjo dan dari MWCNU-MWCNU, betapa mereka betul-betul menyambut dan menganggap seperti saudaranya sendiri. Ini luar biasa, jadi mari sikapi peristiwa ini dengan tasyakkur,” ajak Kiai Miftah.
Pewarta: Syamsul Arifin
Editor: Syakir NF
Download segera! NU Online Super App, aplikasi
keislaman terlengkap. Aplikasi yang memberikan layanan informasi serta pendukung
aktivitas ibadah sehari-hari masyarakat Muslim di Indonesia.
https://www.nu.or.id/nasional/bahagianya-rais-aam-pbnu-puncak-resepsi-1-abad-nu-sukses-digelar-UMnJY