Kediri, NU Online
Prestasi membanggakan ditorehkan tim drumben Bahana Widya Nusantara dari Madrasah Aliyah Negeri 2 Kecamatan Purwoasri, Kediri, Jawa Timur karena meraih juara umum. Hal itu diraih pada lomba kirab drumben se-Kabupaten Kediri dalam rangka menyambut Hari Santri 2022 dan maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H.
“Lomba drumben diikuti 15 tim yang semuanya dari lokal Kediri,” kata H Abu Muslich selaku ketua panitia, Senin (17/10/2022).
Ketua Pengurus Cabang (PC) Lesbumi atau Lembaga Seni Budaya Muslimin Indonesia Kabupaten Kediri tersebut menjelaskan bahwa lomba dibagi dua klasmen yakni sekolah dasar dan umum.
“Yang masuk klasmen sekolah dasar itu tim yang hanya menggunakan alat pukul saja atau perkusi seperti drum, bass drum, trio tom, marching bell, dan simbal, sedangkan yang klasemen umum selain menggunakan alat perkusi juga memakai alat tiup seperti tropet, flugel, trombon dan lainnya,” ungkap mantan Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kediri itu.
Dari 15 tim, terpilih sebagai juara umum tim Bahana Widya Nusantara dari MAN 2 Purwoasri. Tim itu memiliki akumulasi nilai tertinggi yakni 679, 5.
Kegiatan sendiri juga diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Kediri. Selain dalam rangka syiar menyambut hari santri dan maulid, kegiatan juga memasyaratkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat.
“Drumben ini salah satu aktivitas yang memadukan antara olah raga dan seni yang di dalamnya ada unsur olahraga dan seni yang intinya harus sehat dan rapi,” jelasnya.
Lomba yang berlangsung Ahad (16/10/2022) tersebut mendapat sambutan antusias dari warga. Pada mulai pukul 7 pagi, mereka sudah memadati jalan yang akan dilewati peserta lomba. Tidak ketinggalan para pedagang dan penjual mainan juga ambil bagian. Mereka baru meninggalkan lokasi pukul setelah acara usai.
Petugas Polri, Satpol Pamong Praja dan Barisan Ansor Serbaguna atau Banser Satkorcab Kabupaten Kediri ikut andil dalam pengamanan. Dan ikut hadir dalam acara lomba itu dari jajaran Forpimda Kediri, TNI, Pori, dan badan otonom PCNU Kabupaten Kediri.
“Bisa menggelar acara ini sudah luar biasa, apalagi persiapan tidak sampai dua minggu acara terlaksana dengan baik,” kata H Ahmad Fauzi, ketua juri dari Persatuan Drum Band Indonesia atau PDBI Kabupaten Kediri. Dan kesuksesan atas lomba kali ini tidak dapat dipisahkan dari merangkul dan kerja sama dengan semua pihak.
Juara umum selain mendapatkan tropi tetap dari Bupati Kediri, juga memperoleh uang pembinaan dan sertifikat. Begitu juara dua dan tiga. Kegiatan dipusatkan di Simpang Lima Gumul (SLG) Gurah Kediri, yang merupakan salah satu area destinasi wisata andalan di kawasan setempat.
Kontributor: Imam Kusnin Ahmad
Editor: Syaifullah Ibnu Nawawi
Download segera! NU Online Super App, aplikasi
keislaman terlengkap. Aplikasi yang memberikan layanan informasi serta pendukung
aktivitas ibadah sehari-hari masyarakat Muslim di Indonesia.
https://www.nu.or.id/daerah/baru-pertama-puluhan-grup-drumben-meriahkan-hari-santri-di-kediri-kZVtW