Bila Buka Aib Orang Lain Dianggap Hal Biasa

Sejalan dengan  perkembangan ilmu dan teknologi hampir sulit bagi kita untuk menghindar dari tidak membaca dan mendengar tentang berita-berita hoaks atau cuitan yang sifatnya membuka aib orang lain baik secara satire atau secara terang-terangan  tanpa sungkan. 

   
Membuka aib orang lain di media sosial terkadang berlanjut pada saling berbalas membuka aib satu sama lainnya, bahkan tidak jarang hingga memancing orang lain yang semestinya tidak ada kaitannya lalu ikut-ikutan membuka aib orang yang dibicarakan.

   
Jangan dikira ketika membuka aib orang lain dianggap hal yang biasa dan sudah menjadi fenomena tidak ada akibatnya, mengapa?, karena sesungguhnya membuka aib orang lain sama halnya membuka aibnya sendiri baik di dunia maupun di akhirat. Meski dututup-tupi aib itu akan tersibak dan kelak di akhirat ia akan ditelanjagi tanpa sedikipun ada aib yang ditutupi. 

   
Jangan suka membuka aib orang lain karena pada hakekatnya setiap manusia memiliki aib baik yang tersibak maupun yang tersembunyi.

Hadits nabi:

إِيَّاكُمْ وَالظَّنَّ فَإِنَّ الظَّنَّ أَكْذَبُ الْحَدِيثِ وَلَا تَجَسَّسُوا وَلَا تَحَسَّسُوا وَلَا تَبَاغَضُوا وَكُونُوا إِخْوَانًا

Artinya:
Jauhilah oleh kalian prasangka, sebab prasangka itu adalah ungkapan yang paling dusta. Dan janganlah kalian mencari-cari aib orang lain, jangan pula saling menebar kebencian dan jadilah kalian orang-orang yang bersaudara. (HR Bukhari)

Penulis: H Ahmad Niam Syukri Masruri


https://jateng.nu.or.id/taushiyah/bila-buka-aib-orang-lain-dianggap-hal-biasa-MduXh

Author: Zant