Erikafatul Insan Santri Al Qodiri Juara Kaligrafi di Kanada

Jember, NU Online Jatim

Erikafatul Insani santriwati Pondok Pesantren Al Qodiri Kabupaten Jember berhasil meraih juara kaligrafi kategori mushaf tingkat internasional. Erika sapaan akrabnya menjadi juara harapan satu dalam lomba yang diadakan oleh Intitut Musuluman De Montreal Kanada.

 

Dirinya mengatakan bahwa kaligrafi merupakan tulisan Arab yang ditulis dengan gaya sedemikian rupa, sehingga tulisan tersebut memiliki keindahan yang bernilai seni dan enak dipandang mata.

 

“Meskipun tulisan kaligrafi ada berbagai macam, namun tulisan tersebut memiliki aturan atau kaidah mulai dari letak-letaknya dan cara merangkainya. Sehingga bisa menjadi tulisan yang tersusun,” katanya kepada NU online Jatim Jumat (21/10/2022).

 

Ia memiliki keinginan untuk belajar kaligrafi dan bermimpi ingin menjadi juara tingkat sekolah hingga internasional.

 

“Saat di pondok kegiatan saya tidak jauh beda dengan santri yang lain, bedanya hanya memanfaatkan waktu luang untuk belajar menulis seni kaligrafi,” ujarnya.

 

Lebih lanjut, dirinya memotivasi mengikuti lomba kaligrafi internasional adalah ingin membanggakan kedua orang tua dan guru, meskipun posisi berada di pondok pesantren harus namun tetap bisa berprestasi.

 

“Saya mengikuti lomba kaligrafi untuk membanggakan kedua orang tua dan guru,”ujarnya.

 

Menurutnya proses latihan lomba tingkat nasional dimulai pada saat Mereka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) santri di Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo.

 

“Sepulang dari MBKM santri langsung KKN, sedangkan proses pembuatan karya yang akan dikirim ke Kanada bertepatan waktu saya KKN sempat bimbang antara tetap ikut berpartisipasi lomba ini atau tidak dan alhamdulillah, saya mendapatkan juara,” tutupnya.


https://jatim.nu.or.id/tapal-kuda/erikafatul-insan-santri-al-qodiri-juara-kaligrafi-di-kanada-w5zmW

Author: Zant