Grand Syekh Al-Azhar Mesir Dijadwalkan Kunjungi Indonesia 8 Juli 2024

Sidoarjo, NU Online Jatim

Grand Syekh Al-Azhar Mesir Prof Dr Syekh Ahmad Muhammad Ahmad Ath-Thayyeb dijadwalkan akan mengunjungi Indonesia pada 08-11 Juli 2024 mendatang. Informasi ini diunggah oleh akun Instagram @ikanu_mesir pada Senin (01/07/2024).

 

“Kedatangan Grand Syekh menjadi berkah dan kemuliaan bagi kami, para santri Universitas Al-Azhar di Indonesia,” tulis akun tersebut.

 

Sementara akun Instagram resmi Majelis Hukama Al-Muslimin (MHM) @muslimelders juga mengunggah foto pemimpin tertinggi kampus Islam tertua itu sedang berada di pesawat dengan keterangan akan menuju ke Ibu Kota Malaysia, Kuala Lumpur.

 

Sebagai informasi, Syekh Ahmad Muhammad Ahmad Ath-Thayyeb akan melakukan kunjungan ke Asia Tenggara, termasuk di antaranya ialah Malaysia, Thailand, dan Indonesia.

 

“Sesuai dengan sejumlah undangan resmi yang dibuat oleh tiga negara, di mana Syekh Ahmad Muhammad Ahmad Ath-Thayyeb bertemu dengan para pejabat senior, agama, budaya dan pemimpin politik,” terangnya.

 

Belum diketehui secara pasti kemana saja Syekh Ahmad Muhammad Ahmad Ath-Thayyeb saat berada di Indonesia. Pada kunjungan tahun 2018 silam, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menjadi salah satu tempat yang dikunjungi imam besar Al-Azhar tersebut. Grand Syekh Al-Azhar disambut hangat oleh KH Said Aqil Siradj, Ketua Umum PBNU saat itu.

 

Profil singkat

Ia lahir pada 6 Januari 1946 di Luxor Provinsi Qina, sebuah kota yang terletak di tepi timur sungai Nil Mesir. Masa kecil Syekh Ahmad Muhammad Ahmad Ath-Thayyeb dihabiskan di kampung halamannya.

 

Kemudian ia belajar di Madrasah Al-Azhar, yakni dengan menghafalkan Al-Qur’an dan mempelajari dasar-dasar ilmu dengan metode Al-Azhar.

 

Setelah menyelesaikan sekolah menengah di Madrasah Al-Azhar, ia kemudian masuk ke Universitas Al-Azhar, tepatnya di Jurusan Akidah dan Filsafat Fakultas Ushuluddin. Ia lulus dari Universitas Al-Ahar pada 1969. Ia pun meneruskan pendidikannya di jurusan dan kampus yang sama hingga mendapatkan gelar Doktor tahun 1977.

 

Berikut ini rincian lengkap jenjang pendidikan Syekh Ahmad Muhammad Ahmad Ath-Thayyeb:

  1. Gelar Sarjana dalam Akidah dan Filsafat Universitas Al-Azhar tahun 1969
  2. Gelar Master dalam Akidah dan Filsafat Universitas Al-Azhar tahun 1971
  3. Gelar Doktor dalam Akidah dan Filsafat Universitas Al-Azhar tahun 1977

https://jatim.nu.or.id/metropolis/grand-syekh-al-azhar-mesir-dijadwalkan-kunjungi-indonesia-8-juli-2024-aBT4M

Author: Zant