Gus Miftah: Peringatan Maulid Nabi karena Ikuti Salafus Shalihin

Pekalongan, NU Online Jateng
Pengasuh Pesantren ‘Ora Aji’ Yogyakarta KH Miftah Maulana Habiburrahman mengatakan, dirinya menjadi santrinya Habib Muhammad Luthfi bin Yahya sejak dirinya menjadi pendakwah yang dimulai di lokalisasi Yogyakarta.

“Alhamdulillah sejak menjadi santrinya Habib Luthfi, saya dari yang tidak punya apa-apa, karena khidmah dengan Abah (panggilan akrabnya Habib Luthfi) sekarang punya apa-apa karena keberkahan dari Abah,” ujarnya.

Hal itu disampaikan Gus Miftah saat mewakili keluarga, panitia, dan jamaah pada acara maulid akbar 1445 Hijriah di Kanzus Sholawat Kota Pekalongan, Ahad (22/10/2023).

Disampaikan, dirinya mengakui akhir-akhir ini Habib Luthfi mendapat fitnahan dari berbagai pihak pada sejumlah hal yang sangat luar biasa, namun menurutnya itulah cara Allah SWT mengangkat derajat Habib Luthfi.

“Buktinya adalah meski ada cacian, makian, dan fitnahan hari ini puluhan ribu umat Islam tetap hadir di majelis ‘Maulidurrasul’ di Kanzus Sholawat Kota Pekalongan,” tegasnya.
 

Memperingati maulid nabi menurutnya, adalah karena mengikuti jejak para ulama salafus shalihin, “Jadi apa yang dilakukan Khadimul Maulid Habib Luthfi semata-mata untuk memuliakan bulan kelahiran Rasulullah SAW,” terangnya.

Humas panitia maulid Wahyu Hidayat menjelaskan, acara puncak peringatan maulidurrasul 1445 Hijriah di Kanzus Sholawat dimulai sejak jam 8 pagi dan berakhir jam 14.00 wib

“Ada beberapa kegiatan tambahan yang dihelat yakni nikah maulid, kirab merah putih, apel merah putih, silatnas ulama TNI dan Polri. Selain itu ada juga pembacaan ratibul kubra, dalailul khairat, khataman Bukhori dan Al-Qur’an,” pungkasnya.

Kegiatan yang dihadiri puluhan ribu umat Islam dari berbagai penjuru tanah air berjalan lancar.

Penulis: M Ngisom Al-Barony


https://jateng.nu.or.id/nasional/gus-miftah-peringatan-maulid-nabi-karena-ikuti-salafus-shalihin-X7ebd

Author: Zant