Kontingen NU Jateng Siap Persembahkan yang Terbaik

Semarang, NU Online Jateng
Kontingen Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah pada Porseni NU telah masuk Asrama Haji Donohudan Boyolali pada Sabtu (14/1/2023) pukul 15.00 wib. Kontingen dipimpin oleh Manajer Jateng satu KH Mahsun Mahfudz dan Manajer Jateng dua KH Muhammad Sochib.

Ketua PWNU Jateng HM Muzamil yang turut mengikuti dalam rombongan tersebut memohon doa dari para kiai, pengurus, dan warga NU agar acara Porseni dalam rangka Satu Abad NU dapat berlangsung sesuai ketentuan yang berlaku, lancar dan sukses mempersembahkan yang terbaik untuk Jateng. 

“Kami mohon doa restunya agar hajatan PBNU di Solo ini dapat berlangsung baik dan membawa kemanfaatan dan keberkahan bagi bangsa dan negara kita. Kontingen Jateng meraih hasil terbaiknya,” ujarnya.

Disampaikan, Jateng tidak muluk-muluk, PWNU Jateng berprinsip yang penting seluruh santri, pelajar dan mahasiswa bahagia berbuat yang terbaik untuk menyambut satu abad NU. 

“Kita berharap semua fair play,  menghormati setiap proses sesuai ketentuan yang berlaku,” ucapnya.

Pihaknya mengaku tidak melakukan seleksi khusus bagi kontingen yang ditunjuk oleh LP Ma’arif NU, RMINU, dan LPTNU Jateng. Delegasi NU Jateng adalah orang-orang pilihan yang telah melakukan seleksi secara reguler melalui berbagai even lomba atau pertandingan. 

“Terakhir kita melakukan pekan olahraga dan seni ma’arif atau Porsema tahun 2019 yang lalu. Sehingga praktis semua yang berprestasi juara dalam Porsema tersebut telah lulus. Kita baru adakan porsema setelah Porseni NU ini usai,” terangnya.

Manajer Kontingen Jateng Satu KH Mahsun menyampaikan terima kasih kepada panitia yang telah memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh kontingen dari Wilayah se-Indonesia. 

“Kami mengapresiasi panitia telah berkhidmah dengan baik. Seluruh delegasi Jateng yang berjumlah 511 ditempatkan di 3 lokasi pemondokan yakni Asrama Haji Donohudan, Pesantren Al-Muayyad, dan UIN Surakarta,” ujarnya.

Manajer Kontingen Jateng dua KH Sochib menjelaskan, penempatan seluruh delegasi PWNU se-Indonesia termasuk dari Jateng yang dibagi dalam 3 tempat untuk mendekatkan peserta dengan lokasi lomba. 

“Seluruh santri, pelajar, dan mahasiswa yang diutus PWNU se-Indonesia mengikuti Porseni PBNU telah terlayani dengan baik,” pungkasnya.

Pengirim: Insan Al-Huda
 


https://jateng.nu.or.id/nasional/kontingen-nu-jateng-siap-persembahkan-yang-terbaik-5iy87

Author: Zant