Lesbumi Sukoharjo Gelar Parade Hadrah

Sukoharjo, NU Online Jateng
Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Seni dan Budaya Muslimin Indonesia (Lesbumi)NU Kabupaten Sukoharjo menggelar Parade Hadrah pada Sabtu (29/10/2022) di Gedung Pusat Promosi Potensi Daerah (GPPPD) setempat.

Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sukoharjo H Khomsun Nur Arif menyampaikan bagaimana Islam masuk nusantara dengan budaya yang dibawa oleh walisongo. 

“Perlu kita ketahui bersama bahwa keislaman berkembang masuk di Indonesia melalui jalur budaya, bagaimana walisongo berdakwah di tanah nusantara dengan wayang, tembang dll,” ucapnya.

Khomsun berharap kegiatan parade hadrah yang diadakan Lesbumi agar dapat memajukan kebudayaan dan keislaman kearifan lokal dan mampu berdakwah yang ramah dan mencintai Rasululloh SAW. 

“Lesbumi merupakan lembaga yang berada di bawah NU dan tentu tujuanya adalah bagaimana mengangkat kebudayaan dan kearifan lokal dalam berdakwah dan mengenalkan Islam di wilayah sukoharjo,” ungkapnya.

Disampaikan, salah satu cara mengajak orang untuk tetap dapat bershalawat bisa dengan dilakukan melalui kesenian hadrah. Oleh karenanya, kearifan lokal tersebut sudah sepatutnya dilestarikan dan dikembangkan di kalangan anak muda, dewasa, ataupun ibu-ibu. 

Anggota DPRD Jateng Sumarsono perlu mendorong dan mengembangankan budaya dan mengadakan pentas seni. “Dalam rangka mendorong dan mengembangkan budaya dengan mengadakan pentas seni, wayang kulit, keroncong dan untuk parade hadrah kami sudah adakan 2 kali. Mudah-mudahan kegiatan ini mampu mewarnai sukoharjo,” pungkasnya

Bupati Sukoharjo Hj Etik Suryani, mengapresiasi kepada Lesbumi NU atas terselenggaranya parade hadrah. 

“Pemkab Sukohaejo mengapresiasi atas terselanggarakan parade hadrah, semoga kegiatan yang strategis seperti hadrah merupakan pendekatan melalui kebudayaan dan bisa berkreasi, berguna, dan bermanfaat untuk kita semua, dan semoga momentum ini dapat senagau kebangkitan keseniaan,” ungkapnya.

Panitia Parade Hadrah Mustofa kepada NU Online Jateng, Sabtu (5/11/2022) menjelaskan, dari parade hadrah Lesbumi diikuti 12 peserta dari wilayah sukoharjo di antarannya Al-Amin Sonorejo, Jamas Nur Bulu, Assyifa Grogol, Asoga Sukoharjo, Qotrunada Nguter, Roudhotul Mustofa, Joko Tingkir Grogol, Nurul Ilmi, Al-Karomah, Mande Jajar, Al-Widad, Nurul alawiyah, dan Jabarut Kaffa. 

Pengirim: Zuhdy Al Khariri, Arinto Dwi
 


https://jateng.nu.or.id/dinamika/lesbumi-sukoharjo-gelar-parade-hadrah-OENuj

Author: Zant