Tangerang Selatan, NU Online
Program pembagian kacamata gratis dari Lembaga Amil Zakat, Infak, Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) PBNU kepada para santri dan siswa di Tangerang Selatan, Banten, disambut gembira oleh sejumlah pihak.
Salah seorang ustadz di Pesantren Madinatunnajah Eko Tristiono mengucapkan syukur karena para siswa di pesantren tempat ia berkhidmah mendapatkan bantuan kacamata tersebut.
“Karena beberapa santri memang mengalami kendala dengan penglihatan, terutama ketika di kelas. Ketika ada guru yang menulis, para santri merasa kesusahan saat proses belajar mengajar,” kata Ustadz Eko Tristiono saat penyerahan secara simbolis bantuan kacamata untuk santri Pondok Pesantren Madinatunnajah Ciputat, Tangerang Selatan, Jumat (11/11/2022).
Karena itu, dengan adanya bantuan kacamata itu pasti sangat memudahkan para santri. “Sehingga anak-anak itu bisa lebih tajam penglihatannya dan itu sangat membantu proses belajar mengajar di pesantren,” jelas Ustadz Eko.
Beberapa waktu sebelumnya saat pembagian kacamata di SDN 1 Jombang, Kota Tangerang Selatan, Kepala SDN 1 Jombang, Syarifuddin juga mengatakan merasa bersyukur mendapat porsi pemeriksaan mata gratis dan pembagian kacamata.
“Telah lama kami menantikan kegiatan semacam ini, karena selama pandemi siswa/i asyik bermain gadget dan laptop yang dapat memberikan masalah pada kesehatan matanya,” kata Syarifuddin.
Salah satu siswa penerima manfaat, Ina mengatakan waktu matanya dilakukan pemeriksaan, ternyata minus 6. “Aku pikir mungkin kerena kebanyakan main gadget,” ujar siswa Kelas 1 ini.
“Setelah diperiksa dan mendapat kacamata gratis, aku bersyukur alhamdulillah sekarang dapat melihat dan membaca dengan jelas,” ungkap Ina.
Menurutnya, dengan adanya bantuan kacamata para santri bisa lebih fokus dalam belajar. Ia mengungkapkan ada beberapa santri yang mengalami penurunan nilai karena masalah atau keluhan mata mereka.
Pembagian kacamata bagi siswa dan santri adalah salah satu realisasi Penghimpunan Donasi Pelanggan Indomaret. Brand Manager Indomaret Cabang Parung Andhika Artha mengungkapkan bahwa total penyaluran kacamata yakni sejumlah 2.500, dengan bantuan 500 kacamata per titik/kota.
“Ini (bantuan) bukanlah yang pertama kali. Indomaret bersama LAZISNU total membagikan sebanyak 2.500 kacamata, yang dibagi ke lima kota dengan bantuan 500 kacamata per titik,” ungkap Andhika.
Pihaknya juga menjelaskan kerja sama Indomaret dengan LAZISNU diimplementasikan dalam berbagai kegiatan penyaluran bantuan, seperti renovasi sekolah untuk daerah pelosok dan dilakukan tidak hanya di satu titik.
“Penyaluran bantuan tidak hanya difokuskan ke satu kota, melainkan ke daerah lainnya. Agar donasi konsumen Indomaret tidak hanya di satu titik, tapi ke seluruh Indonesia, karena Indomaret berada di seluruh Indonesia. Maka bantuannya juga harus terdistribusi ke seluruh kota,” terangnya.
Kontributor: Wahyu Noerhadi
Editor: Kendi Setiawan
Download segera! NU Online Super App, aplikasi
keislaman terlengkap. Aplikasi yang memberikan layanan informasi serta pendukung
aktivitas ibadah sehari-hari masyarakat Muslim di Indonesia.