Rahmat dan ridha Allah SWT kepada hamba-Nya yang beriman merupakan pangkal keselamatan hidup di dunia dan di akhirat. Dengan rahmat dan ridla-Nya seseorang akan terbebas dari kesengsaraan hidup, terlebih kesengsaraan hidup besok pada hari kiamat yaitu hari yang sangat mencekam dan menakutkan.
Jangan lakukan kemaksiatan, karena laku maksiat sama halnya menapaki jalan sesat. Sebaliknya, lakukan amal shaleh karena beramal shaleh merupakan sarana untuk memperoleh rahmat dan ridha-Nya.
Sesungguhnya, hanya orang-orang yang mendapatkan rahmat dan ridha Allah SWT yang kelak pada hari kiamat akan dijauhkan dari adzab-Nya. Mereka itulah orang-orang yang beruntung dan yang memperoleh kememenangan.
Allah berfirman dalam Al-Qur’an Surat Al-An’am Ayat 16:
مَنۡ يُّصۡرَفۡ عَنۡهُ يَوۡمَٮِٕذٍ فَقَدۡ رَحِمَهٗؕ وَ ذٰ لِكَ الۡـفَوۡزُ الۡمُبِيۡنُ
Artinya:
Barangsiapa dijauhkan dari azab atas dirinya pada hari itu, maka sungguh Allah telah memberikan rahmat kepadanya. Dan itulah kemenangan yang nyata. (QS Al-An’am : 16)
Penulis: H Ahmad Niam Syukri Masruri
https://jateng.nu.or.id/taushiyah/selamat-karena-rahmat-dan-ridha-nya-peDjx