Ada orang yang merasa tidak enak ketika menerima pemberian sesuatu dari saudara, kerabat atau teman sejawat lantaran tidak bisa membalas pemberiannya, apalagi kalau pemberian itu sering ia terima.
Siapa orangnya yang tidak ingin membalas kebaikan orang lain?, siapa orangnya yang tidak ingin berbagi kepada sesama?, Tapi, keterbatasan sering menghalangi seseorang untuk melakukan hal yang sama terhadap apa yang diperbuat orang lain kepadanya.
Rasulullah saw mengajarkan, apabila engkau tidak bisa membalas kebaikan atau pemberian orang lain, doakanlah orang itu sehingga engkau merasa telah berterima kasih kepadanya.
Hadits nabi:
فَإِنْعَجِزْتُمْعَنْمُكَافَأَتِهِفَادْعُوْالَهُحَتَّتَعْلَمُوْاأَنْقَدْشَكَرْتُمْفَإِنَّاللّٰهَيُحِبُّالشَّاكِرِيْنَ
Artinya:
Jika engkau tidak mampu membalasnya maka doakan dia hingga engkau merasa bahwa engkau telah mensyukuri kebaikan tersebut, karena sesungguhnya Allah SWT sangat cinta kepada orang-orang yang bersyukur. (HR Abu Dawud)
Penulis: H Ahmad Niam Syukri Masruri
https://jateng.nu.or.id/taushiyah/doamu-sebagai-balasan-atas-kebaikannya-R1diT